Senin, 10 Desember 2012

Cara Membuat Kue Kering Kastengel

Cara Membuat Kue Kering Kastengel - Resep Kue Kering Kastengel - Tips Membuat Kue Kering Kastengel - oke sobat langsung saja ke tips nya saya si belum mencoba tapi saya hanya berbagi buat sobat dan anda semua yg suka membuat kue kering dan kali ini adalah tentang Kue Kastengel, untuk bahan dan cara memasaknya lengkap ada di bawah sini sobat langsung baca dan pratekin ya, sikat aja ke TKP di bawah :D..............

Cara Membuat Kue Kering Kastengel


Resep Bahan Kue Kastengel :
  •     Margarine forvita 185 gram
  •     Roombutter 15 gram
  •     Tepung terigu protein rendah 250 – 300 gram, ayak
  •     Kuning telur 3 butir
  •     Keju tua (edam) 150 gram, parut
  •     Keju cheddar 75 gram, parut
  •     Kuning telur 2 butir, kocok, untuk olesan


Cara membuat Kue Kastengel :
  •  Kocok margarine forvita dan roombutter hingga lembut.
  •  Masukkan kuning telur satu persatu sambil dikocok hingga rata.
  •  Tambahkan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan sendok kayu hingga rata.
  •  Masukkan keju tua (edam), aduk kembali hingga rata.
  •  Masukkan adonan dalam plastic segitiga, potong ujungnya dengan diameter 1 cm.
  •  Semprotkan adonan memanjang, potong adonan dengan panjang 3 cm, rapikan. Letakkan adonan di atas loyang bersemir margarine forvita. Oles permukaan adonan dengan kuning telur dan tavuri keju cheddar.
  • Panggang adonan dalam oven bersuhu 160°C hingga matang selama ±20 menit hingga matang. Angkat dan biarkan dingin.
  • Sajikan.


Demikianlah Artikel Resep Cara Membuat Kue Kastengel yang saya share kan  dan semoga bermanfaat terima Kasih telah mampir disini :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar